Berbagi Tips Komputer dan Smartphone Terbaru, Materi Kuliah Teknik Informatika, Download Aplikasi dan ebook Gratis

Cara Mengunci Penginstalan Aplikasi ke Laptop / Komputer

Cara Mengunci Penginstalan Aplikasi ke Laptop / Komputer | Install lagi..install lagi, begitulah kata-kata saya setelah Kakak saya membawa Komputer miliknya untuk di install ulang lagi karena ulah anaknya yang sering bermain game di komputer nya padahal Komputer miliknya belum cukup seminggu saya install. Kejadian ini sudah berulang kali terjadi dan hal ini terjadi karena anak nya yang sering menginstall game yang mungkin bervirus dan memberatkan kinerja komputer. Untuk mengatasi masalah ini, akhirnya saya memutuskan untuk mencari Cara Mengunci Penginstalan Aplikasi ke Laptop / Komputer dan saya pun mendapatkan caranya di salah satu blog sahabat. Kalau Sobat juga mengalami hal seperti saya, Berikut beberapa cara yang bisa Sobat lakukan.


Cara Mengunci Penginstalan Aplikasi ke Laptop / Komputer


Melalui Registry Editor (regedit).


1.  Tekan tombol Windows+R pada keyboard, kemudian ketik 'regedit' dan tekan 'enter'.
2.  Masuk ke HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Policies\Microsoft\Windows\Installer
3.  Pada panel sebelah kanan klik kanan > new > DWORD Value > Rename menjadi DisableMSI
4.  Ubah value datanya menjadi 2 (0 = default, 1 = admin only, 2 = disabled)
5.  Restart komputer


Cara ini hanya akan berhasil kalau program install software tersebut menggunakan Windows installer package. Pada beberapa software yang saya coba masih ada software yang masih tetap bisa diinstall.


Melalui Aplikasi :

Adapun Aplikasi yang bisa Sobat jalankan untuk Mengunci Penginstalan Aplikasi ke Laptop / Komputer yaitu :

1.  Download dan jalankan Install-Block


2.  Download dan jalankan Stop Install tool



Kedua software diatas fungsi dan cara kerjanya mirip, pilih saja salah satu. Dengan menggunakan software anti install tersebut, maka setiap kali menjalankan dengan file exe, msi , setup, install dan lain-lain akan minta password yang harus dimasukkan.

ref : rahmabasel.blogspot.com

Sekian Postingan saya kali ini tentang Cara Mengunci Penginstalan Aplikasi ke Laptop / Komputer, Selamat mencoba dan semoga artikel ini bermanfaat.

Sampai jumpa di postingan saya selanjutnya dan jangan lupa untuk berkunjung setiap hari untuk mendapatkan postingan-postingan terbaru dari saya.
Untuk membaca postingan saya yang lainnya, silahkan membuka DAFTAR ISI pada menu Blog ini.

Cara Mengunci Penginstalan Aplikasi ke Laptop / Komputer Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

2 komentar:

Edyn Laskar said...

aku blom coba trik yang satu ini,, aku coba dulu deh... thanks udah berbagi ilmu sob..

Unknown said...

Silahkan di Coba Sob. terima kasih